berita

calendar_today

22 Mei 2025

Serius? Wapres Gibran Dorong Hilirisasi Kemenyan, Ekspornya Tembus 43.000 Ton!

Selama ini, kemenyan di Indonesia lebih dikenal sebagai tanaman untuk ritual adat dan hal-hal mistis. Namun, ternyata kemenyan menjadi primadona di pasar global dan memiliki sumber potensi ekonomi yang besar. 

Baru-baru ini, Wakil Presiden Gibran Rakabuming mendorong hilirisasi tanaman kemenyan agar memberikan nilai tambah lebih bagi para petani dan pelaku usaha di daerah penghasil. Pernyataan ini dilontarkan usai melakukan kunjungan kerja Kabupaten Humbang Hasundutan, Sumatera Utara yang menjadi salah satu sentra komoditas kemenyan.

Menurutnya hilirisasi kerap tertuju pada sektor pertambangan seperti nikel, padahal ada potensi besar dari tanaman kemenyan yang belum tergarap maksimal. Pemerintah ingin memastikan bahwa nilai tambah dari komoditas ini tidak hanya dinikmati negara lain sebagai pembeli bahan mentah, tetapi juga oleh petani dan pelaku industri di dalam negeri.

Kemenyan: Dari Tanaman Mistis ke Industri Global

Kemenyan berasal dari pohon Styrax benzoin yang banyak tumbuh di dataran tinggi Sumatra. Getah yang dikumpulkan dari batang pohon ini mengeras menjadi resin beraroma khas. Jika di Indonesia kemenyan lekat dengan kesan mistis, di dunia internasional bahan ini justru sangat dihargai karena manfaatnya di berbagai industri.

Di industri kosmetik, resin kemenyan digunakan sebagai bahan baku parfum dan lilin aromaterapi. Sementara di sektor makanan, zat ini berfungsi sebagai pengikat rasa dalam permen karet, minuman herbal, bahkan puding. Tak kalah penting, dalam bidang medis dan anestesi, resin kemenyan dimanfaatkan sebagai pelindung luka dan bahan perekat untuk perban bedah.

Baca juga: Oke Gas! Presiden Prabowo Akan Turunkan Biaya Haji!

Selain itu, kemenyan asal Sumatra digunakan dalam ritual keagamaan di banyak negara. Dupa di gereja Rusia dan kuil Hindu di India mengandalkan kualitas kemenyan Indonesia karena aromanya yang stabil dan karakteristiknya yang kuat.

Angka Ekspor Kemenyan Tembus Miliaran

Indonesia masih menjadi pemain besar dalam ekspor kemenyan, terutama dari wilayah Sumatera. Dikutip dari CNBC pada Kamis (22/5/2025), data Badan Pusat Statistik (BPS) menunjukkan bahwa volume ekspor kemenyan Indonesia pada 2024 mencapai 43.000 ton dengan nilai mencapai US$52 juta atau sekitar Rp832 miliar. 

Meskipun sedikit menurun dibandingkan tahun 2023 yang mencatat ekspor sebanyak 45.500 ton senilai US$49 juta atau Rp784 miliar. Tren ini menunjukkan permintaan yang tetap kuat di pasar internasional. Kelima negara menjadi pasar utama kemenyan Indonesia, yaitu China, Prancis, Bangladesh, Mesir, dan India. 

Permintaan yang tinggi dari negara-negara ini menegaskan kualitas kemenyan Indonesia, khususnya dari Sumatera, yang dikenal lebih unggul dibandingkan dengan jenis kemenyan dari wilayah lain.

Hilirisasi Kemenyan: Peluang Emas untuk Mendunia

Dorongan untuk mengembangkan hilirisasi industri kemenyan bisa menjadi lompatan besar bagi ekonomi daerah. Jika selama ini Indonesia hanya menjual resin mentah, maka kini peluang terbuka untuk mengolahnya menjadi produk jadi seperti parfum eksklusif, essential oil, kosmetik alami, atau bahan medis premium.

Langkah hilirisasi industri ini juga bisa menciptakan lapangan kerja baru di sektor pengolahan dan riset, sekaligus membuka ruang investasi baru. Pemerintah memang memiliki peran penting dalam membuka infrastruktur dan regulasi pendukung, tetapi pelaku usaha dan investor juga dituntut untuk bergerak cepat dan berani mengambil peluang.

Kemenyan adalah salah satu contoh nyata bahwa Indonesia memiliki kekayaan hayati yang tak ternilai dan berpotensi besar sebagai eksportir produk bernilai tinggi. Potensi seperti ini tidak hanya bisa digarap oleh korporasi besar, tetapi juga oleh pelaku UKM, koperasi, dan startup yang berani berinovasi.

Baca juga: Bangun Bareng! Panduan Lengkap Koperasi Merah Putih, Manfaat dan Cara Daftar

Namun, ide besar memerlukan dukungan modal. Di sinilah peran pendanaan menjadi krusial. Banyak pelaku usaha yang sudah memiliki produk, pasar, bahkan mitra ekspor, tetapi kesulitan memperluas kapasitas produksi karena kekurangan dana.

LBS Urun Dana hadir sebagai solusi bagi pelaku usaha yang ingin ekspansi bisnisnya ke level berikutnya. Melalui pendanaan syariah berbasis sukuk dan saham, LBS Urun Dana membuka akses hingga Rp10 miliar untuk membiayai pertumbuhan usaha Anda.

Tunggu apalagi? Ajukan sekarang dan raih keberkahan dalam usaha bersama LBS Urun Dana. 

search

Informasi Terbaru

Ingin investasi yang amanah dan sesuai prinsip Islam?

Temukan investasi halal dari bisnis yang sesuai prinsip Islam hanya di LBS Urun Dana!

Investasi Sekarang

Copyright 2025. PT LBS Urun Dana berizin dan diawasi oleh Otoritas Jasa Keuangan (OJK)

@lbsurundanaLBS Urun Dana@LbsUrunDanaLBS TVLBS Urun Dana

PT LBS Urun Dana adalah penyelenggara layanan urun dana yang menyediakan platform berbasis teknologi untuk penawaran efek (securities crowdfunding) di mana melalui platform tersebut penerbit menawarkan instrumen efek kepada investor (pemodal) melalui sistem elektronik yang telah mendapatkan izin dari Otoritas Jasa Keuangan.

Sesuai Peraturan Otoritas Jasa Keuangan (POJK) No.57/POJK.04/2020 tentang “Penawaran Efek Melalui Layanan Urun Dana Berbasis Teknologi Informasi” Pasal 27, kami menyatakan bahwa :

  • OTORITAS JASA KEUANGAN TIDAK MEMBERIKAN PERNYATAAN MENYETUJUI ATAU TIDAK MENYETUJUI EFEK INI, TIDAK JUGA MENYATAKAN KEBENARAN ATAU KECUKUPAN INFORMASI DALAM LAYANAN URUN DANA INI. SETIAP PERNYATAAN YANG BERTENTANGAN DENGAN HAL TERSEBUT ADALAH PERBUATAN MELANGGAR HUKUM.
  • INFORMASI DALAM LAYANAN URUN DANA INI PENTING DAN PERLU MENDAPAT PERHATIAN SEGERA. APABILA TERDAPAT KERAGUAN PADA TINDAKAN YANG AKAN DIAMBIL, SEBAIKNYA BERKONSULTASI DENGAN PENYELENGGARA.
  • PENERBIT DAN PENYELENGGARA, BAIK SENDIRI SENDIRI MAUPUN BERSAMA-SAMA, BERTANGGUNG JAWAB SEPENUHNYA ATAS KEBENARAN SEMUA INFORMASI YANG TERCANTUM DALAM LAYANAN URUN DANA INI.

Sebelum melakukan investasi melalui platform LBS Urun Dana, anda perlu memperhitungkan setiap investasi bisnis yang akan anda lakukan dengan seksama. Hal ini dapat dilakukan dengan melakukan analisa (due diligence), yang diantaranya (namun tidak terbatas pada); Analisa kondisi makro ekonomi, Analisa Model Bisnis, Analisa Laporan Keuangan, Analisa Kompetior dan Industri, Risiko bisnis lainnya.

Investasi pada suatu bisnis merupakan aktivitas berisiko tinggi, nilai investasi yang anda sertakan pada suatu bisnis memiliki potensi mengalami kenaikan, penurunan, bahkan kegagalan. Beberapa risiko yang terkandung pada aktivitas ini diantaranya:

Risiko Usaha

Risiko yang dapat terjadi dimana pencapaian bisnis secara aktual tidak memenuhi proyeksi pada proposal/prospektus bisnis.

Risiko Gagal Bayar

Gagal bayar atas efek bersifat sukuk, seperti kegagalan penerbit dalam mengembalikan modal dan bagi hasil/marjin kepada investor.

Risiko Kerugian Investasi

Sejalan dengan risiko usaha dimungkinkan terjadi nilai investasi yang diserahkan investor menurun dari nilai awal pada saat dilakukan penyetoran modal sehingga tidak didapatkannya keuntungan sesuai yang diharapkan.

Dilusi Kepemilikan Saham

Dilusi kepemilikan saham terjadi ketika ada pertambahan total jumlah saham yang beredar sehingga terjadi perubahan/penurunan persentase kepemilikan saham.

Risiko Likuiditas

Investasi anda melalui platform layan urun dana bisa jadi bukan merupakan instrumen investasi yang likuid, hal ini dikarenakan instrumen efek yang ditawarkan melalui platform hanya dapat diperjualbelikan melalui mekanisme pasar sekunder pada platform yang sama, dimana periode pelaksanaan pasar sekunder tersebut juga dibatasi oleh peraturan. Anda mungkin tidak dapat dengan mudah menjual saham anda di bisnis tertentu sebelum dilaksanakannya skema pasar sekunder oleh penyelenggara. Selain itu, untuk efek bersifat sukuk, anda tidak dapat melakukan penjualan sukuknya hingga sukuk tersebut jatuh tempo atau mengikuti jadwal pengembalian modal yang sudah ditentukan.

Risiko Pembagian Dividen

Setiap Investor yang ikut berinvestasi berhak untuk mendapatkan dividen sesuai dengan jumlah kepemilikan saham. Seyogyanya dividen ini akan diberikan oleh Penerbit dengan jadwal pembagian yang telah disepakati di awal, namun sejalan dengan risiko usaha pembagian dividen ada kemungkinan tertunda atau tidak terjadi jika kinerja bisnis yang anda investasikan tidak berjalan dengan baik.

Risiko Kegagalan Sistem Elektronik

Platform LBS Urun Dana sudah menerapkan sistem elektronik dan keamanan data yang handal. Namun, tetap dimungkinkan terjadi gangguan sistem teknologi informasi dan kegagalan sistem, yang dapat menyebabkan aktivitas anda di platform menjadi tertunda.

Kebijakan Keamanan Informasi

Kami berkomitmen melindungi keamanan pengguna saat menggunakan layanan elektronis urun dana dengan:

  • Implementasi ISO/IEC 27001:2013 ISMS guna mewujudkan Confidentiality, Integrity dan Availability informasi.

  • Selalu mentaati segala ketentuan dan peraturan terkait keamanan infromasi yang berlaku di wilayah Republik Indonesia serta wilayah tempat dilakukannya pekerjaan.

  • Melakukan perbaikan yang berkesinambungan (continuous improvement) terhadap kinerja Sistem Manajemen Keamanan Informasi.

Bank Kustodian

  • Peran Bank Kustodian terbatas pada pencatatan, penyimpanan dan penyelesaian transaksi.

  • Bank Kustodian tidak bertanggung jawab atas klaim dan gugatan hukum yg ditimbulkan dari risiko investasi dan risiko-risiko lainnya di luar cakupan peran Bank Kustodian yang telah disebutkan di atas, termasuk kerugian yang ditimbulkan oleh kelalaian pihak-pihak lainnya.

Warning Penipuan atas nama LBS.ID